Bantengmetro.com,Labuhanbatu - Dukungan kepada pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu nomor urut 2 Maya-Jamri (MARI) terus mengalir.
Teranyar, dukungan dari keluarga besar Parsadaan Marga Hasibuan Labuhanbatu, menambah daftar pendukung Maya - Jamri "MARI", Paslon dengan tagline "Labuhanbatu Cerdas Bersinar".
Dukungan disampaikan dalam pertemuan di Rumah Pemenangan “MARI”, di Jalan Padang Matinggi, Kel. Padang Matinggi, Kec. Rantau Utara Kab. Labuhanbatu, Selasa (05/11/2024) malam.
Rangkaian pertemuan Parsadaan Marga Hasibuan dengan Maya-Jamri itu, dibalut lewat agenda silaturahmi, menyampaikan aspirasi dan sekaligus dipuncak acara melakukan upah-upah kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati oleh tokoh-tokoh adat marga Hasibuan, yang bermakna memberikan nasehat, doa, mempererat hubungan silaturahmi, memupuk rasa syukur, pengembalian dan elaborasi spirit atau semangat.
Dalam sambutannya Tokoh Marga Hasibuan Syahbela Hasibuan,Sp atau yang di gelar dengan sebutan Tongku Raja Muda menyampaikan, harapan dan doa restu kepada Paslon "MARI" nomor urut 2 melalui acara upah-upah.
“Keluarga Hasibuan dohot anak boruna memberikan upah-upah kepada calon Bupati dan Wakil Bupati ini, untuk menjaga dan mengasuh semangat boru kami Maya demi tercapai cita-citanya dan kami siap mendukung Paslon Maya-Jamri untuk memimpin Labuhanbatu kedepan,” terang Syahbela.
Tokoh Marga Hasibuan itu juga menjelaskan, makna material upah-upah dengan segala simbol dan maknanya.
“Bahwa faedah dan hikmah upah-upah yang terdiri dari ikan mas, udang, telur ayam, kain sarung ulos dan ayam panggang merupakan satu kesatuan yang melambangkan ketenangan, bersahaja, kuat dalam menghadapi rintangan, berbuat dan kesatuan dalam tujuan,” papar Syahbella Hasibuan.
Menanggapi dukungan yang diberikan kepadanya, Maya Hasmita mengungkapkan kebanggaannya, sekaligus apresiasi dan terima kasih atas kunjungan dan dukungan yang diberikan oleh keluarga besar Parsadaan Marga Hasibuan kepada Maya-Jamri.
"Sebenarnya saya sudah lama mengundang jauh sebelum "MARI" ditetapkan jadi Paslon Bupati dan Wakil Bupati, ingin bertemu dengan keluarga besar Hasibuan, dengan upah-upah yang diberikan kepada saya menjadi pemicu semangat bagi saya untuk maju,dan tulus ingin membangun Kabupaten Labuhanbatu,” imbuh Maya.
Lebih lanjut Maya menuturkan, dengan tambahan dukungan Keluarga Hasibuan, Anak, Boru Labuhanbatu memberikan semangat baru, dan sekaligus meminta mencoblos nomor 2, pada tanggal 27/11/2024 nanti.
“Alhamdullilah saya terima upah-upahnya dari keluarga besar Parsadaan Marga Hasibuan yang tulus datang, mudah-mudahan kita menang, insyaallah saya siap mengembangkan dan membesarkan marga Hasibuan yang saya cintai ini. Jangan lupa tanggal 27 Nopember 2024 datang ke TPS, coblos nomor 2.
Saya minta maaf apabila sambutan nya kurang maximal, karena alhamdullilah banyak yang datang, ini suatu rezeki bagi saya, mohon maaf apabila ada kekurangan." Tutup Maya mengakhiri.
Selain keluarga Parsadaan Marga Hasibuan, juga tampak hadir simpatisan Paslon Maya-Jamri beserta elemen masyarakat lainnya, yang ingin menyampaikan dukungannya secara langsung. ( Red/Ti
0 Komentar