Bantengmetro.com,Labuhanbatu,-Komunitas penikmat kopi Almira (Komira) Rantauprapat mengadakan "Komira berbagi dan buka puasa bersama", di Kafe & Resto Almira, jalan Gatot Subroto, Kel. Cendana, Kec. Rantau Utara, Kab. Labuhanbatu, Sumut, Sabtu (15/03/2025), sekira pukul 17.30 wib.
Memasuki hari ke lima belas bulan suci Ramadhan 1446 H tahun 2025, dengan kompak dan saling melengkapi, Komira berbagi ratusan paket takjil dan berbuka puasa bersama dapat terlaksana dengan baik dan lancar.
Para anggota grup bersama-sama membagikan paket takjil dan menyapa warga pengguna jalan yang lewat, pun dengan senang hati menerima paket takjil.
Dengan semangat gotong royong dan jiwa kebersamaan, para anggota komira menuntaskan bagi-bagi takjil, dan selanjutnya berkumpul di Kafe & Resto Almira, menunggu waktunya berbuka.
Dan setibanya waktu berbuka puasa bersama, semua anggota grup, baik yang sedang menjalankan ibadah puasa dan juga anggota grup non muslim, dengan tertib dan teratur mengikuti anggota grup yang lebih senior, untuk mengantri ambil makanan dan minuman yang telah tersedia, dengan sistem penyajian secara prasmanan.
H. Ramli Siagian merupakan anggota paling senior menyebutkan, acara berbuka puasa bersama yang diselenggarakan panitia terlaksana dengan baik, dengan segala konsep dan kualitas berbagi takjil dan menu makanan berbuka puasa bersama.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada ketua komira JB Gultom, sangat bangga atas terlaksana nya "Komira berbagi dan buka puasa bersama", bagi paket takjil telah terlaksana dengan baik, dan menu buka puasa bersama beraneka ragam, dan kedepannya kita semakin kompak lagi", Ungkapnya.
Hal yang sama juga dikatakan Saybani Rambe, anggota grup termuda juga menyebutkan, acara berbagi takjil dan berbuka puasa bersama yang diadakan Komira menakjubkan, atas nilai-nilai toleransi ditubuh Komira.
"Kita berterimakasih buat semua yang telah berpartisipasi, nilai toleransi di Komira hari ini yang sangat luar biasa, dan mudah-mudahan kedepan akan semakin lebih baik lagi", ungkapnya.
Bung Jb Gultom sebagai ketua Komira pun mengungkapkan, rasa terimakasihnya kepada semua anggota, yang dengan semangat gotong royong, kompak dan terbangunnya jiwa toleransi, demi terwujudnya kebersamaan.
"Ya, secara pribadi saya sangat berterimakasih kepada semua anggota grup komira, semangat gotong royong, kompak dan jiwa toleransi yang terbangun, untuk dan demi kebersamaan", sebutnya.
Menurut JB, karena hanya dengan hal-hal tersebut, kebersamaan dapat terjalin, dan berjalan bersama-sama menikmati kebersamaan itu.
"Hanya dengan orang-orang yang punya konsep dan pemikiran yang sama, saling mendukung, serta mengesampingkan status sosial dan ekonomi, tali silaturahmi bisa terjalin dengan baik", pungkasnya (Red).
0 Komentar